Logo HUT ke 35 Arema FC Dengan Tema ‘Jiwa Jawara’

Malang (TintaSantri.com) – Momen peluncuran tim dan jersey Arema FC untuk menyambut kompetisi Liga 1 2022-2023 memiliki arti besar bagi Arek-arek Malang.

Tak lepas dari peluncuran logo dan slogan Jiwa Jawara jelang HUT ke-35 Arema FC untuk menanamkan semangat pantang menyerah bagi Arek-arek Malang.

Diluncurkan di Stadion Gajayana, Kota Malang, Rabu (20/7/2022) malam, Arema FC menggambarkan seekor singa yang siap menerkam berusaha menerobos kobaran api.

Logo tersebut didesain membentuk angka 35 sesuai dengan hari jadi tim Singo Edan yang akan diperingati pada 11 Agustus 2022.

Logo dan Slogan Jiwa Jawara Mendekati 35 Tahun Arema FC

“Dalam momentum launching ini, kami juga berusaha untuk menanamkan semangat, tidak hanya kepada tim tetapi juga kepada seluruh pemuda Malang untuk memiliki semangat pantang menyerah. Oleh karena itu, Arema FC meluncurkan logo dan slogan musim ini yaitu Jiwa Jawara,” kata Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana melalui keterangan resmi klub, Kamis (21/7/2022).

Gilang mengungkapkan, dalam logo yang diluncurkan melambangkan singa yang berusaha menerkam, menerobos kobaran api.

“Artinya menggambarkan semangat juang yang tinggi, apapun rintangannya dan tidak mudah menyerah. Semangat ini harus kita tanamkan,” kata Gilang. (lu/td)


artikel berita ini telah tayang di Berita Jatim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *