Pembangunan RSMM Surabaya Disoal, Dinkes Jatim Angkat Bicara

Pembangunan RSMM Surabaya Disoal, Dinkes Jatim Angkat Bicara

Surabaya (beritajatim.com) – Lelang pembangunan Rumah Sakit Mata Masyarakat (RSMM) di Jalan Ketintang Baru Selatan No 1 Surabaya dipertanyakan.

Seperti diketahui, lelang ini digelar oleh Pengadaan Barang dan Jasa Provinsi dan Dinas Kesehatan Jatim.

Namun, hasil lelang yang dimenangkan PT Cipta Karya Multi Teknik ini menuai protes dari salah satu penawar lainnya, yakni PT Karya Bersinar Indonesia.

Menanggapi hal tersebut, Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Timur akhirnya angkat bicara terkait pelaksanaan lelang pembangunan RSMM.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, Dr Erwin Astha Triyono

Dikonfirmasi beritajatim.comKepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, Dr Erwin Astha Triyono mengaku tidak berwenang menentukan pemenang tender.

“Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jatim selaku Pengguna Anggaran (PA) Dinas Kesehatan Jatim tidak berwenang menetapkan pemenang tender pengadaan jasa konstruksi Rumah Sakit Mata Masyarakat Jatim,” kata dr. Erwin, Senin (26/9/2022).

Sebagai informasi, alasan protes hasil lelang tersebut karena PT yang dimenangkan saat ini sedang menjalani sanksi dari Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Kanwil IV Jatim. (ipl/ted)


artikel berita ini telah tayang di beritajatim.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *