Surabaya (beritajatim.com) – Seorang pengendara sepeda motor tanpa identitas tewas setelah menabrak bagian belakang truk yang berhenti di Traffic Light (TL) Jalan Kenjeran, Kamis (22/9/2022).
Karunia (41) seorang sopir yang kebetulan lewat mengatakan bahwa saat itu lampu merah menyala. Truk bernomor polisi M 8376 UA kemudian berhenti. Ketika dia berhenti, sebuah sepeda motor menabraknya dari belakang.
“Motornya kencang, saya kira belum sempat direm, jadi langsung nabrak dan orangnya meninggal,” kata Karunia.
Sementara itu, polisi Surabaya dan petugas BPBD yang mengevakuasi para korban tidak menemukan identitas apapun. Saat ini, petugas sedang mencari keluarga korban.
“Tidak ada data identitas apapun yang dibawa. Untuk plat nomor Yamaha Jupiter L 2854 LJ, kami masih mencari keluarganya,” ujar salah satu petugas.
Saat ini jenazah sudah dibawa ke kamar jenazah RSUP Dr. Soetomo sambil menunggu keluarga. Sedangkan sopir truk bernama Adiyanto (35) dibawa ke Unit Laka Salantas Polrestabes Surabaya untuk pemeriksaan lebih lanjut.. (the/ted)
artikel berita ini telah tayang di beritajatim.com