HUT RI ke- 77, Ksop Tanjungwangi, Kp3 dan Pelindo III Gelar Perlombaan

HUT RI ke- 77, Ksop Tanjungwangi, Kp3 dan Pelindo III Gelar Perlombaan

BANYUWANGI // TintaSantri.com- Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77, Ksop Tanjungwangi, Kp3 Banyuwangi dan Pelindo III Banyuwangi menggelar lomba bersama dalam rangka memperingati HUT RI ke-77, antara lain lomba lari karung, memasukkan paku ke dalam botol, menari balon, sampai tepung ditransfer. Jumat 12/08/2022

Kegiatan lomba diikuti oleh seluruh jajaran anggota dari Ksop Tanjungwangi, Kp3 Banyuwangi, dan Pelindo III, juga terlihat oleh Kapolres Kp3 Banyuwangi, Ali Masduki dan Kepala Cabang Pelindo III, Ibu Pitri. Sebelum lomba, pada pukul 07.00 WIB seluruh anggota mengikuti senam bersama dan acara kompetisi dimulai pada pukul 08.00 WIB. Lomba ini untuk ikut serta dalam memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Dalam kompetisi ini memiliki ciri khas dan keunikan tersendiri, tentunya juga akan memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia. Setiap tahun tentunya kita ikut memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77. Pada kesempatan ini, kami mencoba untuk membuat seluruh jajaran terlihat hidup dengan berpartisipasi dalam kompetisi.” jelas Ali Masduki saat diwawancarai oleh tim media,

Mengutip dari situs Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia (Kemensetneg) yang telah mengumumkan Tema Besar HUT ke-77 Republik Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. Hal tersebut tertuang dalam Surat Edaran Menteri Sekretaris Negara Nomor B-620/M/S/TU.00.04/07/2022 yang diterbitkan pada tanggal 12 Juli 2022. Surat Edaran tersebut memuat tema, logo, dan ajakan untuk partisipasi semua pihak untuk memeriahkan peringatan Hari Raya tersebut. HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Tentunya pada bulan Juli kami sudah mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia. Karena ini merupakan rutinitas tahunan, tentunya kami siap merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.” pungkas Ali Masduki Kp3 Kapolres Banyuwangi.

Wartawan : (idham/Waluyo)

Editor / Penerbit: Shelor

artikel berita ini telah tayang di bratapos.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *